Posts

Showing posts from August, 2008

Proses ATM Untuk Musisi

Image
Seperti padang pasir kering kerontang yang menunggu hujan. Pertapaan berbulan-bulan di dalam goa tidak membuahkan hasil, wahyu juga tak kunjung turun, padahal sudah dikejar dead line untuk membuat lagu senilai puluhan juta rupiah. Cara berikut ini sangat populer dalam dunia bisnis yaitu ATM “Amati Tiru dan Modifikasi”. Saya percaya cara ini banyak digunakan oleh musisi manapun di dunia ini. Mulai dari pop, rock, jazz, dangdut, blues, rock n roll, dll. Dari musisi pemula hingga musisi yang luar biasa cerdas. Itulah mengapa banyak kita temukan lagu yang terdengar mirip dengan lagu-lagu pendahulunya. Intinya adalah merangkum beberapa karya, memodifikaisnya dan memunculkannya kembali menjadi sebuah karya baru yang membuat orang kagum. Disinilah letak kesulitannya. Bakat, ketekunan, kecerdasan serta nurani mungkin akan menentukan hasilnya. Apalagi saat ini masyarakat jeli untuk menentukan mana karya kamuflase dan mana karya masterpiece. Proses yang dialami seniman dalam membuat karya dengan...

Jati Diri, Pertanyaan Besar Kehidupan

Image
Saat itu Hola sedang frustrasi karena permainan gitarnya tidak bisa sehebat temannya, si Nasrudin. Nasrudin merupakan murid teladan, kemampuan gitarnya berada jauh di atas Hola. Melihat hal tersebut Sang Guru memberikan motivasi bahwa untuk bisa sehebat Nasrudin maka Hola harus rajin belajar, rajin latihan, dan harus melakukan hal yang lebih. Jika Nasrudin berlatih 5 jam sehari maka Hola harus berlatih 8 jam. “Tiru ketekunan Nasrudin dan lakukan lebih dari si Nasrudin”, ujar Sang Guru Hola mengikuti saran Sang Guru. Beberapa tahun berlalu Hola masih belum bisa memainkan lagu-lagu yang dimainkan Nasrudin. Meski Hola berlatih mati-matian, lupa makan tidur, berlatih dengan gitar paling mahal di muka bumi tetap saja Hola berada dibawah Nasrudin. Setelah lelah dengan permainan yang pas-pasan dan tak maju-maju, Hola pasrah. Ditengah-tengah kepasrahannya itu ia merenung. Siapa dia sebenarnya? Apa tujuan hidupnya? Mengapa satu orang lebih hebat dari yang lain? Apakah Tuhan tidak menghendaki di...

Mengenal Akor Balikan

Image
Anda mengenal akor D on F? C on G? A on CisItulah salah satu inversi akor (akor balikan). Berikut penjelasannya:Akor paling sederhana disusun oleh tiga nada. Misal akor mayor terdiri dari nada 1 3 5. Entah itu akor C , D, F, Bb, Fis dll, kalau itu akor mayor maka tetap saja disusun oleh nada 1 3 dan 5. Inversi disini maksudnya adalah memainkan akor dimana basnya adalah nada selain nada dasar akor tersebut. Jika memainkan akor triad maka ada dua inversi, sebut saja inversi satu dan inverse dua. Kita ambil contoh akor C major. Akor C major dibentuk oleh nada C(do) E(mi) G(sol). Dengan demikian :inversi satu = E(mi) G(sol) C(do),inversi dua = G(sol) C(do) E(mi). Bisa disimpulkan bahwa bas dari akor inversi adalah anggota dari nada pembangun akor selain nada dasar akornya. Jika akor triad memiliki dua akor inversi maka akor empat nada seperti CM7 terdapat 3 akor inversi yaitu dengan bas E, G dan B (CM7=C E G B). Semakin banyak nada penyusun akordnya maka semakin banyak akor tersebut bisa d...

Pentingnya Mencatat Ide Lagu

Image
Makhluk hidup tumbuh melewati masa-masa produktif. Ada orang yang merasa produktif kerja pada umur 20-30, yang lain pada umur 30-40, dan yang lainnya lagi diatas umur 40. Bahkan banyak politisi benar-benar hidup setelah melewati umur 50 tahun yang merupakan puncak karirnya.Sebagai musisi pasti ada saat dibanjiri ide lagu. Benar? Jika anda merasakan demikian mungkin anda sedang dalam masa produktif membuat karya musik. Sebuah kesalahan jika anda tidak mencatat atau merekam ide-ide tersebut karena sebuah ide bisa tiba-tiba hilang seperti file penting di komputer yang hilang namun belum sempat di backup. Seorang dosen musik ilustrasi mengatakan bahwa lagu-lagu yang pernah dibuat di masa lalu meskipun hanya beberapa birama saja dapat berguna di masa mendatang. Betul sekali. Seumpama Bu Heni Kusumawati malas merekam atau mencatat ide lagu, maka beliau akan kerepotan jika ada 100 instansi minta untuk dibuatkan jingle, atau mungkin tidak akan mendapatkan juara satu lomba cipta lagu Mars PLN s...

Gitar Jelek Tidak Selalu Jelek

Image
Pernah suatu ketika saya menonton ajang festival band dimana salah satu gitaris band menggunakan alat paling buruk diantara gitaris band yang lain. Dari gitar yang ia bawa sama sekali tidak menunjukkan ada kesan elegan, prestise, bahkan secara keseluruhan terkesan amatir. Tapi siapa sangka, gitaris tersebut adalah gitaris paling baik diantara yang lain di festival tersebut. Didukung dengan performa dan kekompakan band maka juara 1 berhasil diraih. Jika kita amati sebenarnya banyak kejadian serupa. Misal operator studio rekaman bisa dibuat surprise dengan lagu yang di rekam dengan PC kecil di rumah, tanpa converter external atau alat-alat penunjang lainnya. Meski alat yang digunakan dibawah kualitas standard namun jika materi lagunya bagus, diolah secara hati-hati maka sering hasilnya diluar dugaan. Itu terjadi jika musisi memiliki sense musik yang kuat, kenal benar alat yang dipakai, soundnya seperti apa, dan penempatannya dimana. Sangat penting untuk menggunakan alat bagus, tetapi ses...

Bermain Gila Menyelamatkan Kita

Image
Sepertinya kemampuan seorang gitaris maupun player musik belum lengkap jika dia belum dapat berimprovisasi.Semakin bagus berimprovisasi maka semakin disegani. Tidak hanya main skill saja tapi tahu dimana saat bermain lambat maupun cepat, bahkan tahu saat berhenti untuk menarik nafas, dan bisa menempatkan melodi pada tempatnya. Pasti banyak yang setuju didunia ini lebih banyak gitaris berskill tinggi daripada gitaris yang bisa menempatkan segala sesuatunya dengan tepat. Banyak yang bisa bermain secepat kereta ekspres tetapi ketika bermain improvisasi seperti kehilangan ide, dan bingung harus berbuat apa. Benar? saya rasa benar. Bahkan untuk memainkan beberapa frase improvisasi sederhana tidaklah mudah bahkan sering tidak enak didengar. Skill seperti dilucuti. Lebih mudah meniru daripada mengembangkan ide sendiri, itulah kenyataannya. Jadi jika kita bermain dalam band dan tiba giliran berimprovisasi, kita kudu siap segala macamnya terutama tahu progresi akor lagu. Tidak mengetahui progre...

Improvisasi Tips

Image
kita semua pasti pernah mengalaminya…ngejam dengan musisi lain dan ketika berada di tengah-tengah lagu para pertner jam sesion memberi kode giliran kita memainkan solo. Apa yang akan kita lakukan? Setiap detik kita memikirkan apa yang akan kita mainkan membuat kita terlihat seperti pemain amatir.“Cepaat, sekarang aku berada dikord apa? pada bagian lagu yang mana? setelah ini kordnya apa? scalenya apa?sial, sial…! Yup, pastikan kejadian seperti itu tidak bakal terjadi pada kesempatan lain kita bermain solo. Jika kita tidak menguasai gitar dengan baik maka akan sering terjadi banyak kesulitan dalam memainkan melodi.contoh : bending, slides, pull-off, hammer-on, dll, Jadi pastikan kita benar-benar menguasai teknik-teknik dasar tersebutBut anyway Ada cara yang membuat solo mudah-mudahan benar-benar berhasil : 1. jika kita belum jago membuat solo yang orisinil maka cara pertama adalah ambil melodi dari musisi-musisi top.Hapalkan melodi tersebut beserta progresi kord yang menyertainya. Musis...

Pentingnya Sikap

Image
Kita semua pernah mendengar kalimat “Sikap adalah segalanya”. Kamus American Heritage mendefinisikan sikap sebagai “keadaan pikiran atau perasaan yang berkaitan dengan seseorang atau suatu benda.” Semakin jauh saya menjalani perjalanan hidup, lebih jelas saya menyadari bagaimana hasil dari suatu situasi bisa dipengaruhi oleh sikap saya terhadap situasi itu. Bagaimana sikap berkaitan dengan seorang artis? Sebagai alat pendukung penampilan, banyak artis sukses menggunakan “sikap” mereka sebagai bagian dari imej yang mereka tampilkan di atas panggung. Bukan itu yang saya maksudkan–saya membicarakan cara kamu mengendalikan dirimu sendirin di luar panggung, terutama bila kamu berurusan dengan dunia bisnis. Kamu harus selalu menyadari bagaimana kamu membawa diri dan bagaimana kamu memperlakukan rekan-rekanmu. Jangan pernah lupa bahwa bagaimana orang menghormatimu biasanya sama dengan dari bagaimana kamu menghormati orang lain. Bahkan orang-orang yang paling sukses, pada beberapa titik dalam ...

Membuat Musik Ketika Tidur

Image
Apakah pernah mengalami dalam keadaan setengah tidur apa yang ada dalam pikiran terlihat nyata? Jika membayangkan objek maka objek tersebut tampak benar-benar hidup baik itu bentuk, gerakan, maupun suaranya. Pernah? Membayangkan kota dimalam hari beserta lampu-lampu, mobil berlalu-lalang, orang-orang sedang shoping terlihat seperti terjadi sungguhan. Dulu, saat saya menyadari bisa melakukan ini saya mengira saya memiliki kelebihan clairvoyance dan clairaudience. Tetapi tidak, semua orang ternyata bisa melakukannya. Keadaan ‘trans’ seperti ini bisa kita manfaatkan. Kita bisa mencontek apa yang muncul dalam keadaan tersebut. Misal jika ingin mendengar melodi , maka kita niatkan untuk membayangkan melodi. Setelah muncul melodi segeralah bangun dan tulis melodi tersebut, atau nyanyikan dan rekam, karena kalau tidak biasanya kita akan tertidur. Untuk saya pribadi -yang biasa terjadi- saya mendengar suara seperti genderang dan siulan. Namun bisa juga musik dengan full band ataupun orkestra t...

Mengapa Sulit Menjadi Musisi Dan Gitaris Profesional

Image
Jawabannya menjadi misteri bagi kebanyakan orang. Karena ketidaktahuan tersebut orang kemudian memberikan jawaban mitos. Mitos no 1: Jika semua orang tahu apa yang harus dilakukan untuk menjadi professional dan terkenal maka semua orang akan melakukannya. Mitos no 2: Kamu harus beruntung, ditemukan, dan melakukan apa yang harus dilakukukan pada tempat dan waktu yang tepat. Mitos no 3: Kamu harus berbakat dan memiliki koneksi dengan orang dalam (industri musik). Bagi kebanyakan gitaris pemula ketiga pernyataan diatas terasa sangat logis karena kebanyakan dari mereka tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi di dalam dunia industri musik. Mereka mempercayai mitos diatas jika ditanya bagaimana membuat rekaman, bagaimana rasanya tour 30 kota, bagaimana rasanya menjadi terkenal, dll. Ketika musisi ataupun pemain gitar mulai mengajukan pertanyaan-pertanyaan tersebut didalam dirinya sesungguhnya ia telah melangkah pada level yang lebih lanjut dibandingkan dengan para player yang jauh lebih jago ...

Berkarie Di Musik Penuh Resiko

Image
Sadarkah kita apa yang telah kita investasikan selama belajar gitar dan bermusik? 1. Waktu. Jika dalam sehari kita belajar gitar minimal tiga jam maka dalam kurun waktu 10 tahun kita menghabiskan waktu 10.800 jam. Belum lagi waktu untuk latihan band, waktu untuk pentas, waktu untuk recording, waktu untuk rapat, waktu untuk mecari informasi, waktu untuk berkumpul dengan komusitas, waktu untuk bermimpi hingga tidak bisa tidur, dll. Bayangkan berapa jam waktu yang telah kita korbankan demi musik dan gitar? 2. Uang. Berapa banyak uang yang telah kita keluarkan untuk gitar dan musik? Berapa uang yang telah kita keluarkan untuk membeli gitar, membeli efek, amplie, computer, ipod, kaset, cd, sewa studio, recording, baju, celana, sepatu, asesoris kostum, ke salon, bensin, kuliah musik, nyewa guru les, dll? Pengorbanan yang kita lakukan memang sungguh besar. Ini merupakan investasi yang luar biasa berani. Kita tidak menyadarinya. Kita melakukannya dengan suka cita sehingga tidak sadar bahwa kit...

mengapa Harus Belajar Membaca Notasi

Image
Sebagian orang adalah pemain gitar alami, mereka belajar dengan cara mendengar dan melihat orang lain bermain, dan itu luar biasa. Kemampuan untuk memainkan apa yang telah dilihat dan didengar adalah sebuah anugerah. Namun meskipun kita dianugerahi kelebihan seperti itu pada titik tertentu kita akan menghadapi berbagai kendala mengenai berbagai “musical concept” yang disebabkan karena kita tidak bisa membaca notasi. Jika kita adalah seorang musisi atau ingin serius bermain gitar tentu kita perlu mengurangi kata bakat dalam kamus kita. Kita tidak perlu sibuk menilai diri kita memiliki bakat atau tidak. Kita hanya perlu konsern seberapa besar kecintaan kita terhadap musik dan gitar. Kita hanya perlu konsern dengan seberapa besar kita dapat mengembangkannya. Memiliki bakat atau tidak itu urusan orang lain bagaimana penilaian mereka terhadap kita, dan biasanya penilaian tersebut meleset. Apa yang mereka pikirkan tidak seperti yang sebenarnya. Bahkan para ahli tentang kinerja otak, psikolog...

Senjata Inovatif Gitaris Kreatif

Image
Sekarang akan kita bahas beberapa inovasi untuk gitar dari segelintir gitaris top. Termasuk juga sejarahnya dan alasan mereka 'meminta' instrumen dengan spesifikasi khusus tersebut. Begitu pula dengan perkembangan selanjutnya dari spesifikasi yang inovatif itu. Selain gitar dan bagiannya, kita juga akan coba ulas sedikit mengenai piranti lainnya seperti efek atau sound processor-nya. Inilah beberapa di antaranya.Floyd Rose Tremolo Jika bicara mengenai gitar, pasti nama Eddie Van Halen akan disebut. Karena ia tidak hanya lihai dalam memainkan instrumen berdawai enam itu. Tetapi juga merupakan pelopor dalam penggunaan whammy bar up/down yang kemudian dikenal sebagai Floyd Rose tremolo. Inovasi ini lengkap dengan pengunci senar pada bagian nut gitar. Sistem ini dikenal sebagai locking nut tremolo system. Eddie mengembangkan sistem tremolo yang sudah ada sebelumnya. Yaitu tremolo yang hanya bisa ditekan down atau turun (menghasilkan nada yang lebih rendah). Sistem lama ini dikemban...

Koleksi Gitar Paul Gilbert

Image
JAKARTA – Paul Gilbert bukan sosok yang asing. Paling tidak bagi para penggemar musik rock di Indonesia. Gitaris yang lahir 6 November 1966 di Carbondale, Illinois, Amerika, ternyata cukup mendapat tempat di sini. Buktinya, kita takkan susah bila cari informasi soal Paul Gilbert. Coba saja ketik kata kunci nama Paul Gilbert di edisi Indonesia mesin pencari google. Maka, akan muncul berderet-deret situs yang menyebut namanya.Tapi, maaf kali ini takkan dibahas soal musikalitas si gitaris ulung itu namun kegilaan para penggemarnya di negeri ini. Ridwan Saipul Nugraha terkekeh-kekeh. Pemuda berusia 29 tahun ini terang saja geli bila mengingat pertemuannya dengan sang idola. Pada 2002, Paul Gilbert datang ke Indonesia untuk memberikan klinik gitar kepada publik. ”Kebetulan aku kenal sama orang Ibanez. Sebagai wartawan aku minta wawancara khusus sebelum manggung.” Saat wawancara, Ridwan menanyakan beragam hal. Dari soal musik sampai menyerempet kesibukan dia dalam bersolo karier. Dalam sesi ...

Tjahjo Wisanggeni

Image
Nama : Tjahjo Wisanggeni Album : From The Other Side (Solo album,1992), Visible But Untouched (Nosferatu,1993) Gear : Fender Stratocaster, Bogner Amplifier Influences : Yngwie J Malmsteen, Steve Vai, Jason Becker, Michael Brecker Guitar Fave : Fender Stratocaster, Ibanez JEM 7 VWH, Ibanez UV 777 PBK Soloing Amps Fave : Bogner, Soldano, Plexi Marshall Head. Rhythm Amps Fave : Mesa Boogie Triple Rectifier, 1960's Fender Black Face (Clean Sound), Randall Ultrasonic, Fender Bullet (For Practicing). Guitarist Impian : Seseorang dengan tehnik seperti Rusty Cooley, Pengetahuan seperti Scott Henderson, Sound seperti Steve Vai, phrasing seperti Michael Brecker. Penampilan terbaik : 2004 "World Trade Center" Surabaya Penampilan terburuk : 1992 San Diego Guru Fave : Edward O'Brien Murid Fave : Aldy Agustiansyah Band Fave : Led Zeppelin, ACDC, Beatles, Cirque De Soleil, Pink Floyd, Pantera Lagu Fave : Far Beyond The Sun (Yngwie J Malmsteen), For The Love Of God (Stve Vai), All Th...

Pay Siburian

Image
Pay Siburian adalah salah seorang musikus Indonesia, sekaligus personel grup band beraliran rock, BIP. Di mana personel mereka terdiri dari, Bongky, Indra dan Reynold. Pria yang pernah terpilih sebagai salah satu gitaris yang tampil di album Gitar Klinik dan jam session bersama Andy Timmons di Hard Rock Cafe Jakarta itu telah merilis dua album bersama BIP, masing-masing Turun Dari Langit dan Min Plus. Pay sendiri pernah bergabung dengan Slank sejak tahun 1989 dan langsung ikut rekaman perdana dengan Slank pada 1990. Di mana saat itu personilnya terdiri dari Pay, Bimbim, Bongky, Indra dan Kaka. Berikut wawancara Pay bersama Maysan dan Wiwik Wibowo dari Gitaris.com: Halo Pay! Bisa ceritakan awal karir Anda bermusik? Dari awal saya sudah mulai jadi player… ngisi-ngisi aja. Saya bukan arranger, saya player saja. Slank sendiri sudah mulai dari tahun 1988, saya masuk Slank pada tahun 1989. Kemudian saya kenal dengan beberapa produser dan coba-coba nawarin demonya Slank, akhirnya ketemu dan S...

ANDRA ( DEWA 19 )

Image
Andra Junaidi dilahirkan sebagai anak bungsu dari enam bersaudara hasil per- nikahan pasangan A. Ramadhan dan S.M. Fadilah pada tanggal 17 Juni 1972. Andra mengaku terlambat kenal musik, karena nanti SMP lewat ekskul musik lah baru ia mulai tertarik pada musik. Pertama ia bermimpi untuk menjadi seo- rang drummer terkenal, tapi karena masalah biaya dan setelah melihat teman- nya asyik memetik gitar, hobinya pun berganti. Bermodal gitar pinjaman, ia mulai belajar gitar, dan memang karena bakat, kemampuan dan teknik permai- nannya berkembang sangat pesat. Di SMPN 6 inilah, Andra bertemu dengan Dhani, Wawan, dan Erwin kemudian mereka sepakat untuk membentuk band dengan nama Dewa. Aliran rock yang pertama mereka geluti akhirnya pindah ke jazz akibat pengaruh Erwin. Masalah kemudian bergelayut pada kehidupan Andra yaitu ketika ia harus me- milih antara karirnya sebagai pemusik atau meneruskan kuliahnya di jurusan desain interior. Dengan pertimbangan yang matang, akhirnya Andra memilih untuk ...

HIDE( X- JAPAN )

Image
Nama Asli: Hideto Matsumoto Tempat/Tgl Lahir: Kanagawa, Yokohama / 13 Desember 1964 Gaya Permainan: Hard Rock Group Band: X-Japan, Saver Tiger Pengaruh musikal: Kiss, Bow Wow Gitar Yang Digunakan: Fernandes MG-120X,ESP Ampli : Marshall Ia mulai mengenal musik keras saat berusia 15 tahun ketika salah satu temannya memperkenalkan musik dari grup rock seperti Kiss dan BowWow. Sejak saat itu, Hide begitu tertarik dengan karakter band yang memiliki penampilan visual yang nyentrik dan stylish. Jepang pada waktu itu sedang dilanda demam musik pop dari artis luar seperti Michael Jackson. Rock menjadi musik yang termasuk underground. Keinginannya menjadi pemain band mulai tumbuh dan ia berniat ingin memiliki band sendiri dengan mulai mempelajari gitar. Setahun kemudian, ia mendapatkan gitar elektrik pertamanya Gibson Les Paul Deluxe. Band pertama pun dibentuk bersama teman-teman sebayanya dengan nama Saver Tiger. Band tersebut berkarakter musik seperti Kiss dan Hide berposisi sebagai lead gitar...

Tips memilih atau membeli efek gitar

Image
Pada dasarnya efek gitar dibagi menjadi dua macam: analog: efek manual yang biasanya terdiri dari beberapa efek dirangkai secara paralel. Terdiri dari overdrive, chorus, metal zone, flanger, wah pedal, equalizer, acoustic simulator, super octave+custom pedal lainnya. digital: efek yang sudah built in menjadi satu tone bank-nya. jadi efek-efeknya tinggal milih saja. Tidak usah merangkai satu-satu lagi. Untuk efek gitar, hal-hal yang musti diperhatikan adalah: harga: bandingkan dulu harganya, biasanya lebih mahal dari digital kualitas suara: sangat penting, karena factor yang menentukan sekali dalam membentuk nada jumlah tone (tone bank): semakin lebih banyak, semakin variatif kapasitas catu daya: baterai/adaptor: hemat daya atau tidak, ketika sering dipakai bepergian mobilitas: cari yang ringan, mudah dibawa kemana-mana konektivitas: konektivitas dengan peralatan lain, komputer misalnya

Tips Belajar Memainkan Melodi pada Gitar

Banyak hal yang bisa kita lakukan dengan gitar, dari kita bisa bermain solo sampai grup atau duet.Di dalam permainan gitar banyak variasi-variasi permainan, salah satunya adalah memainkan melodi.Memainkan melodi ini belum semua orang bisa dengan lancar, termasuk saya sendiri.Mari kita belajar bersama bagaimana sih agar kita dapat memainkan melodi dengan gitar.Ini ada beberapa tips dan trik yang cukup mudah untuk dipraktekan, antara lain: 1.Yang pertama kalian harus belajar banyak dari orang lain yang kemampuannya di atas kalian, dengan cara observatif dan mempraktikannya dirumah dengan intensif; 2.Banyaklah sharing dengan orang-orang yang berwawasan luas tentang musik khususnya gitar, dan minta tolong kepada dia supaya mau mengajarkannya kepada anda; 3.Untuk para otodidak banyaklah beli-beli buku tentang musik, kalau saya boleh saran beli buku yang mengulas tentang scale dan arpegio pelajarilah dengan dinamis, serta intensif sampai kamu benar-benar hafal dan menguasainya; 4.Kamu-kamu j...

TIPS MERAWAT GITAR

Bersih Senarku Setelah bermain, senar gitar anda akan terkena keringat, kotoran, dan lain lain. Apabila tidak dibersihkan, inilah yang akan menimbulkan karat, dan karat inilah yang akan mengkikis habis fret anda. Senar bisa dibersihkan dengan cara dilap dengan bahan kaos, bila perlu dibasahi dengan cairan string cleaner. Bersihkan seluruh bagian senar (permukaan atas & bawah). Rumah Gitarku Pastikan gitar anda mempunyai "rumah" untuk melindunginya dari udara kotor diluar, dan dari benturan, Baik softcase maupun hardcase. Softcase lebih ringan dan mudah untuk dibawa kemana mana, sedangkan hardcase melindungi total dari benturan. tergantung pilihan anda. Selalu simpan gitar anda dalam case apabila tidak dimainkan. Gitarku Mandi Seperti kita, gitar juga perlu mandi. Bukan berarti dibawa ke kamar mandi lalu disiram, cukup di'lap saja dengan bahan kaos, baik body, neck, apalagi bagian pickup dibawah senar yang pastinya susah dibersihkan debunya (untuk ini bisa gunakan kua...

Tips Memilih Gitar

Image
Gitar banyak modelnya, tetapi dari semuanya intinya cuma dibagi dalam dua jenis, yaitu model strat dan heles. Model strat contohnya seperti fender, ibanez. Model heles contohnya seperti gibson & telecaster ( bisa dibilang semi heles ). Dari dua model betuk gitar menghasilkan karakter dasar yg beda, model strat karakternya garang & model heles karakternya bulet. Sebelum milih gitar sebaiknya jangan liat dari bentuk fisik gitarnya, tp lebih baik ngerti dulu apa karakter dasar yg nantinya akan dihasilkan. Sebagai contoh gitar PRS, dilihat sekilas bentuknya strat, tp sebenernya kontur body yg cembung mempengaruhi sound yg dihasilkan, makanya PRS karakter dasarnya tetep aja bulet meskipun sedikit garang. Sound gitar yg dihasilkan tergantung dari : 1. Kualitas dan bahan dasar kayu : Alder, basswood, mahogany, maple & rosewood. Itu kualitas standar & bagus untuk gitar. 2. Bahan dasar kayu untuk Neck dan model neck. Bentuk biasa atau neck thru body 3. Fingerboard. Pakai yang ro...

Tips Cara Belajar Bermain Gitar dan Bass Bagi Pemula dari Dasar/Basic Plus Stem Gitar

Mempunyai hobi musik tidak lengkap rasanya kalau belum bisa memainkan alat musik seperti gitar yang terkenal yang dapat dijadikan teman pengiring semua jenis lagu yang ada di seluruh dunia dan akherat. Belajar bermain gitar awalnya memang sulit dan terkadang membuat stres orang yang mempelajarinya. Untuk belajar bass sebaiknya anda belajar gitar terlebih dahulu, karea orang yang dapat bermain gitar otomatis bisa bermain bass, namun jika anda bisa bermain bass tidak otomatis bisa gitar. Kunci dan nada pada bass gitar tidak jauh berbeda pada gitar, sehingga ada baiknya jika anda belajar kunci dasar gitar dahulu. Selain itu anda bisa menghemat uang, karena tidak perlu membeli bass, tetapi cukup gitar kopong yang murah saja sudah cukup. Untuk bermain gitar anda harus siap merasa agak sakit pada ujung jari kiri anda, karena akan digunakan untuk menekan senar untuk membuat formasi kunci gitar. Terkadang harus membuat ujung jari kita menjadi kapalan maupun melendung baik jari di tangan kiri m...